Sweet Home : Pandemi Monster Menyerang Penghuni Apartemen di Korea
Sweet Home adalah serial horor thriller terbaru dari tvN dan Netfix yang diadaptasi dari webtoon thriller-horor yang populer. Webtoon karya Carnby Kim dan YoungChan Hwang berjudul Home Sweet Home. Bertindak sebagai sutradara Lee Eung-bok yang dikenal berkat drama seperti Descendants of the Sun, Goblin dan Mr. Sunshine. Diproduksi oleh Studio Dragon yang sebelumnya sukses memproduksi drama Mr. Sunshine, Arthdal Chronicles, Hotel del Luna dan Her Private Life.
Serial sepuluh episode ini berpusat di sekitar siswa sekolah menengah yatim piatu Cha Hyeon-Su (Song Kang), yang mencoba untuk menangkis entitas misterius yang meneror kompleks apartemennya. Menurut sinopsis resminya, entitas tersebut mengubah penghuni menjadi monster yang mencerminkan keinginan internal mereka. Song Kang dikenal karena perannya dalam K-drama Netflix Love Alarm, yang juga didasarkan pada webtoon karya Chon Kye-Young. Adaptasi live-action ini dibintangi juga Lee Jin-Uk, Lee Si-Young, Lee Do-Hyun dan Seo Yi-Gyeong, yang akan memainkan karakter asli untuk versi Netflix.
Karakter utama, Cha Hyun Soo, adalah siswa SMA yang jarang keluar dari kamar. Dia kehilangan seluruh anggota keluarganya yang meninggal karena kecelakaan. Cha Hyun Soo yang tinggal sendiri akhirnya pindah ke sebuah apartemen kecil. Tiba-tiba orang-orang mulai berubah menjadi monster karena sebuah fenomena misterius di dunia. Mau tidak mau Hyun Soo harus bekerjasama dengan para penghuni apartemen lainnya demi menyelamatkan nyawa mereka.
Ia pun berkenalan dengan Yoon Ji-su (Park Gyu-young). JiSu tinggal di flat nomor 1510, satu lantai di atas Cha Hyun-soo. Dia berusia 20 tahun dan merupakan bassis band Indie. Dia terlihat seperti tokoh utama dari anime favorit HyunSoo bernama “Maria In the Sky". Ada pula Wook-pyon (Lee Jin-wook) pemuda berotot yang tinggal di lantai 14. Dan gadis manis Eun Lee (Go Min-si) yang cerewet dan mudah histeris. Turut pula kakaknya, Hyuk Lee (Lee Do-hyun), Pemuda pintar dan cekatan. Mereka kemudian berjumpa dengan wanita cantik berusia 28 tahun, Park Yu-ri (Goo Yoon-jung) yang tangguh menghadapi para monster.
Hyeon-su adalah korban bullying di sekolah, sehingga dia tidak ingin pergi ke sekolah lagi. Bahkan dia tidak ingin keluar rumah karena merasa takut. Saat seluruh keluarganya mengalami kecelakaan, dia benar-benar sendiri. Tetapi saat monster menyerang, dia dapat merasakan makna dari kemanusian. Tidak semua orang jahat, mereka akan saling tolong dalam keadaan susah dan harus bertahan hidup.
Sweet Home mengungkapkan suatu wabah penyakit yang menyebabkan manusia berubah jadi monster. Dan para monster akan mengejar para manusia untuk membuat mereka berubah, dan uniknya perubahan monster masing-masing manusia tergantung yang telah terpendam yang ada di dalam diri mereka. Sebuah premis menarik dan menjanjikan bagi penggemar genre ini.
Comments
Post a Comment