Pistolera : Balas Dendam Gadis Meksiko Seksi Bertato Pistol Kembar

    










Pada tahun 2011, Damian Chapa ditangkap di Madrid dan kemudian dipindahkan ke penjara Munich untuk menunggu persidangan atas tuduhan pemerkosaan mantan pacarnya, Roxanna Foell. Dia kemudian dibebaskan pada September 2011 setelah ditahan selama tujuh minggu. Chapa dibayar € 2.000 oleh negara bagian Bavaria di Jerman atas kesalahan penangkapannya. Untuk itu mengajukan gugatan $ 1,3 juta untuk ganti rugi terhadap Foell.



Sembilan tahun berlalu sejak kejadian itu, dan Chapa kembali dengan karya terbarunya Pistolera (2020). Sutradara yang memulai debut dalam film Kill You Twice (1998) ini sebagian besar karirnya dihabiskan dalam perfilman Meksiko. Perannya sebagai aktor dimulai dalam filmnya Steven Seagal, Under Siege (1992). Tercatat 17 film sudah dibuatnya sebelum Pistolera. Karya teranyar dari aktor, produser dan sutradara Meksiko ini adalah Streets of East L.A (2016) dimana ia turut bermain sebagai Mickey Solis.  







Pistolera diproduksi oleh N1 Production, dan dibintangi beberapa aktor keturunan Meksiko, sahabat baik Damian Chapa. Diantara mereka adalah Romina Di Lella (Enemy Within, Love Hate & Security) Robert Davi (James Bond License To Kill & Die Hard) ,  dan Danny Trejo (Machete, From Dusk Till Dawn, Desperado & Once Upon Time in Mexico). Plotnya berkisah tentang tema klasik gangster Meksiko, pembunuh yang balas dendam atas kekejaman para bandit. Di Lella menulis sendiri naskah dan lagu untuk film ini.






Romina Di Lella adalah aktris asal Italia yang dibesarkan di Berlin, Jerman. Dia menunjukkan dalam film-filmnya bahwa dia adalah seorang wanita dengan banyak wajah. Halus dengan sentuhan misteri sebagai moderator, pejuang yang kuat dalam film, keindahan yang berbicara tentang gairah saat menari, suara khas dalam musikal dan wanita bisnis faktual dingin dengan sedikit daya tarik seks dalam serial TV, tak ketinggalan gadis kecil yang ceria dan ceria di atas panggung. Dalam film ini Di Lella berperan sebagai perempuan yang terobsesi membalas kekejaman kartel yang membantai keluarganya.









Raja obat bius yang kejam, Raffaello (Davi) merencanakan membantai sebuah keluarga dari musuhnya (Antonio Garcia). Antek-anteknya lalu membunuh keluarga gadis kecil bernama Angel (Di Lella) di sebuah gang yang tersembunyi di Spanyol. Namun dia membuat satu kesalahan fatal. Membiarkan gadis cilik itu hidup. Jadi, Raffaello memulai rangkaian peristiwa berdarah dalam kisah balas dendam jalanan yang berlebihan ala film-film seperti Machete. 





Gadis itu kemudia bertumbuh menjadi Pistolera. Seorang penjahat wanita cantik dan mematikan dengan tato pistol kembar di punggungnya. Pistolera dibesarkan di Spanyol. Setelah keluar dari penjara, Angel
mencari keadilan dan balas dendamnya sendiri. Dia dibantu Rico (Chapa), sepupunya yang keluarganya juga tewas dalam pembantaian itu. Rico adalah anggota geng jalanan California yang kejam. Juga seorang chef, Indio (Trejo) yang memiliki Restoran Taco ternama. Dia mengesampingkan ini untuk bergegas membantu Angel. Penggemar Trejo tentunya takkan melewatkan film ini yang merupakan film kategori B bagi penonton awam.











Comments