The Vanishing : Film Misteri Gerard Butler yang Mengasyikkan





Aktor berkebangsaan Skotlandia, Gerard Butler, mendapatkan kesempatan langka berdialog dalam aksen aslinya dalam film thriller The Vanishing. Disutradarai Kristoffer Nyholm yang membidani FX’s Taboo. Didukung aktor senior Peter Mullan  yang  mencuri perhatian dalam Ozark. Film ini berfokus pada kehidupan tiga lighthouse keepers alias penjaga menara mercu suar. Berlatar di sebuah pulau terpencil di Skotlandia tempat penambangan emas yang misterius. Sebuah kisah mengenai keserakahan, paranoid dan pembunuhan. 
  







Berdasarkan kisah nyata tentang tiga penjaga mercu suar yang menghilang secara misterius. Para penjaga Flannan Isles Lighthouse itu menghilang di tahun 1900. Ketiganya adalah Thomas (Peter Mullan) , seorang tua yang suka menggerutu. Ia ditemani dua juniornya yang minim pengalaman. Seorang pekerja keras, James (Gerard Butler), dan pemuda yang ceroboh, Donald (Connor Swindells).


Mullan memerankan karakter yang kuat secara kisah. Thomas adalah pemegang kendali plot film ini. Butler, walau demikian, adalah unsur kejutan The Vanishing. Biasa memerankan karakter pahlawan penuh aksi, kali ini ia harus menjadi seorang pria yang rentan dan penuh trauma. Kombinasi mereka berdua dilengkapi akting penuh percaya diri Swindells.

The Final Wish : Jin Pengabul Permintaan Karya Penulis Final Destination 
 BuyBust : Penyergapan Bandar Narkoba Brutal di Pusat Kota Manila  
 The Nutcracker and the Four Realms : Petualangan Melintasi Empat Dunia Fantasi 
Perjanjian Dengan Iblis : Ritual Pengorbanan Jiwa di pulau Belangor 
Cold Pursuit : Balas Dendam Liam Neeson Atas Kematian Putranya 




Dalam kehidupan yang sesungguhnya, tidak ada yang mengetahui apa yang terjadi kepada ketiga penjaga mercu suar Flannan Isles. Film ini menawarkan sebuah skenario, dimana ketiga penjaga itu harus berhadapan dengan para penambang ilegal, yang beberapa di anatara mereka adalah kriminal kelas kakap. Sedikit mengingatkan orang dengan The Treasure of the Sierra Madre, yang mengisahkan bagaiman sekelompok orang bersahabat tega berbuat jahat disetir oleh ambisi dan keserakahannya.

Project Guttenberg : Duet Chow Yun-fat-Aaron Kwok Sebagai Sindikat Pemalsu Uang
Close : Aksi Noomi Rapace Menjadi Bodyguard Gadis Remaja Manja  Widows : Empat Janda Perampok dan Permainan Politikus Kejam
The Cloverfield Paradox : Ketegangan dan Horor di Stasiun Luar Angkasa 





Serenity : Thriller Noir yang Sexy dan Memikat

 The Vanishing menawarkan banyak kemungkinan tentang apa yang terjadi kepada Thomas dan dua juniornya. Bisa jadi mereka berjumpa dengan leprechaun,mengingat lokasi mereka dekat ke Irlandia. Atau jangan-jangan mereka sendiri sejatinya adalah para leprechaun? Dengan adanya Gerard Butler, segala kemungkinan bisa saja terjadi.

Dan bagian terbaik dari misteri ini adalah pendapat para ahli yang menyelidiki kejadian sebenarnya. Mereka menyimpulkan gelombang laut yang besar yang telah menelan ketiga orang ini. Terlepas dari itu ada beberapa kejanggalan yang berurusan dengan emas dan harta sebelum teori itu bisa disetujui.Ini yang mengasyikkan karena mayoritas film Butler yang diangkat dari kisah nyata pasti menyuguhkan keganjilan yang menarik.


On The Basis of Sex : Pionir Praktisi Hukum Penentang Diskriminasi Gender
Bird Box : Alien Ganas Penyebab Manusia Bunuh Diri
  DreadOut : Game Asli Indonesia yang Diangkat Ke Layar Lebar

You Might Be The Killer : Komedi Horor Pembunuh Serial Bertopeng Kayu



Comments